Panduan Pemula : 5 Tips Bermain Disney Heroes

Bersiaplah untuk bertarung di Disney Heroes : Battle Mode dengan 5+ tips yang saya berikan disini untuk memandu kamu menjadi tim terkuat dan terbaik.
Kabar gembira untuk pecinta disney, kini ada sebuah game bernama Disney Heroes. Game tersebut sudah rilis di playstore dan dapat kamu mainkan. Ada beberapa tips yang ingin saya bagikan kepada kamu semua untuk bermain disney heroes ini. Tips ini sebenernya adalah strategi dasar untuk bermain disney heroes lebih mudah dan terarah.

Ada beberapa cara untuk membangun tim hebat di disney heroes, mulai dari mencari karakter yang sesuai dengan tim maupun membuat karaktermu lebih kuat dengan beberapa tips mudah. Semua itu bisa kamu dapatkan setelah membaca artikel ini sampai selesai. Mau tahu caranya? Disimak yaa..

6 Tips Bermain Disney Heroes agar Menjadi Paling Hebat di dalam Game

Perlu kamu ketahui, bahwa untuk memainkan game ini cukup mudah dan simpel, namun ada beberapa hal yang bisa membuatmu menjadi "lebih" dari yang lain. Bagaimana caranya? yaitu dengan memperhatikan berbagai faktor untuk menjadikan kamu memiliki tim hebat dan paling unggul diberbagai mode.

Disini, bayapk akan memberikan gambaran sederhana untuk mendorong tim kamu menduduki arena #1 dan dipromosikan ke rank yang lebih tinggi. Berikut adalah panduan sederhananya....

1. Perkuat Karakter

dengan membuat karakter yang tangguh, akan menciptakan permainan yang spektakuler
Tips pertama saat kamu bermain disney heroes adalah memperkuat karakter. Jika kamu sedang didalam menu "Heroes", kamu dapat memilih karakter mana yang ingin diperkuat dengan syarat mengumpulkan Badges, menaikkan level dan tentunya menaikkan skill yang ada.

Cara mengumpulkan badges yang sering saya lakukan adalah dengan mengunjungi stage yang memiliki kesempatan reward item yang dibutuhkan. Untuk mempersingkat waktu, seringkali saya melakukan Raid beberapa kali sampai energi habis.

Menaikkan level hero tidak sesulit yang kamu kira. Kamu dapat menjalani stage yang ada untuk mencari exp, menaklukan musuh di dalam arena, menyelesaikan Trials, dan gabung dengan guild untuk mendapatkan profit yang baik.

Meningkatkan skill pada hero memang cukup mudah, yang dibutuhkan hanyalah modal. Apa modalnya? modalnya cukup dengan gold yang berlimpah dan tentunya mempersiapkan semacam energi khusus untuk meningkatkan level skill pada karakter.
karakter terkuat saat ini adalah karakter yang memiliki bintang tiga, seperti :
  1. Hecktor Barbossa
  2. Buzz Lightyear
  3. Kevin Flynn
  4. Rex
  5. Mike Wazowski
  6. Eve

2. Sering Membuka Crate/Box

Crate box memungkinkan kamu mendapatkan karakter secara cuma cuma, dan item yang lumayan
Game ini juga memberikan crate atau box yang berisi beragam hadiah dan hero yang dapat kamu kumpulkan nanti. Tips kedua ini hanya untung-untungan saja, hampir dalam semua game ada sistem semacam ini(bukan hanya disney heroes saja). Namun, kamu perlu memperhatikan bahwa semakin mahal harga crate, semakin tinggi juga rasio untuk memperoleh item dan karakter yang ada.
Ada berbagai macam Crate yang tersedia, seperti :

  • Gold Crate : memiliki cooldown 10 menit dan bisa kamu buka sebanyak 5x dalam sehari
  • Diamond Crate : mempunyai waktu jeda sebanyak 2 hari atau 48 jam dengan kesempatan mendapatkan hero gratis
  • Guild Crate : memiliki waktu selama 24 jam atau satu hari setiap satu box

3. Gunakan Karakter Terbaik

Karakter yang bagus menentukan keberhasilan dalam game
Tips ketiga saat bermain disney heroes untuk pemula adalah dengan memperkuat karakter yang telah dimiliki. Pasti diantara karakter yang telah kamu peroleh, akan ada hero yang menurutmu terbaik dari yang ada saat ini. Gunakan karakter tersebut dan buat dia menjadi lebih kuat lagi!

Ada beberapa syarat untuk meningkatkan kemampuan hero yang kamu punya, salah satunya yaitu dengan mengumpulkan badges. Beda karakter, beda pula persyaratan yang dibutuhkan. Namun, kamu harus tetap membutuhkan item dasar sebagai awal untuk mengupgrade hero-mu.

Min, kalau saya tidak tahu siapa karakter terbaik didalam tim bagaimana cara mengetahuinya?

Ada beberapa ciri untuk mengetahui seberapa kuat karaktermu. Pertama adalah jumlah bintang pada karakter. Yang kedua, statistik hero. Dan ketiga adalah jenis skill yang ia miliki (bisa brust damage, crowd control maupun effect lainnya).

Dengan menggunakan karakter terhebat yang kamu miliki, kamu dapat membentuk tim battle terbaik. Jangan salah pilih ya. Karena ada banyak sekali kesalahan pemain baru Disney heroes yang harus kamu hindari agar tidak memberikan efek negatif kedepannya.

4. Perhatikan Point Team Heroes

Point Team Heroes adalah kumpulan point yang berasal dari susunan atau komposisi hero yang kamu gunakan saat battle. Masing masing karakter memiliki pointnya tersendiri.
Bagaimana cara mengumpulkan dan menaikkan Point Heroes Team (PHT) ini???
Caranya cukup mudah. Pertama, kamu bisa menaikkan statistik mereka dari level 0 sampai level maximum yang dapat dicapai.

Kamu dapat menaikkan skill mereka dan mengumpulkan badges agar memperoleh kekuatan maksimal.

5. Bermain Arena, Trial, The Port, City Watch

Dengan bermain Arena, kamu akan mendapat benefit yang lumayan loh. Semakin tinggi rank yang dapat dicapai, semakin banyak pula hadiah yang akan kamu dapatkan setiap harinya. Salah satu hadiahnya adalah Arena Token. Token tersebut dapat kamu tukarkan di Arena Shop.

Bermain di mode Trials ini akan mengelompokkan beberapa karakter menjadi bagian tertentu. Ada 3 macam team yang ada, seperti..
  • Red Team : Frozone, Elastigirl, Jack-Jack, Eve, Flynn, Mr.Incredible, Wall-E, Quorra, Dash, dan Violet.
  • Blue Team : Vanellope, Ralph, Calhoun, Rex,  Buzz, Zurg, Jessie, Woody, dan Felix.
  • Yellow Team : Bogo, Yax, Mike, Barbossa, Sulley, Nick, Jack, Finnick, dan Judy.
Berbeda team,beda juga loot yang bisa didapatkan.. kamu dapat membaca keterangannya didalam game.
The Port memiliki 2 mode yang unik, pertama adalah The Docks. Di dalam mode ini, kamu akan menerima exp dan bertemu dengan lawan yang memiliki imunitas yang luar biasa lamanya. Untuk itu, Kamu harus sedikit bersabar untuk mengalahkan musuh dalam mode ini.

Kedua adalah The Warehouse, didalam mode ini, kamu akan menerima gold dan bertemu dengan lawan yang memiliki imunitas yang normal. Tidak begitu tebal dan mudah dikalahkan.

City Watch adalah tempat yang cocok bagi kamu untuk memperoleh gold yang banyak dengan instan. Kenapa instan? karena dalam 1 stagenya, kamu akan memperoleh sekitar 7000+ gold dan bisa lebih. Biasanya, saya dapat menghasilkan sebanyak 70.000 gold setiap harinya.

6. Selesaikan Quest dan Medals

Sampai juga di tips terakhir untuk bermain disney heroes. Cara ini paling sederhana dan mudah untuk mengumpulkan exp,gold maupun badges yang diperlukan karaktermu nantinya. Jangan sia-siakan ini!
Selesaikan Quest untuk dapatkan hadiah
Setiap harinya, Quest akan direset dan kamu akan berkesempatan mendapatkan suatu hadiah jika melakukan sesuai dengan tugasnya dengan hadiah yang menarik dan sangat berguna. Salah satu quest yang paling mudah dijalankan adalah menyelesaikan elite campaign sebanyak 3x. Dengan begitu, kamu akan cepat mendapatkan gold, exp dan diamond.
Selesaikan Medals yang ada, dan dapatkan imbalan menariknya
Medals hanya dapat dijalankan 1x saja. Jadi, jika kamu telah melakukan tugas yang diberikan, kamu akan mendapatkan hadiah dan diberi tugas yang lebih berat lagi. Tentu saja tugasnya sesuai dengan hadiah yang akan kamu dapatkan.

Kesimpulan

Untuk pemain pemula, kamu dapat menerapkan tips diatas didalam gameplaymu. Jangan terlalu berpatokan dengan cara diatas karena itu hanya dasar agar kamu dapat mengetahui apa saja yang harus dilakukan saat pertama kali bermain game disney heroes ini.

Perbedaan bintang pada karakter akan mempengarungi gameplay kamu, jadi gunakanlah karakter yang memiliki bintang terbesar.

Kumpulkan gold sebanyak mungkin cagar kamu dapat menaikkan skill secara berkala agar membuat karakter semakin kuat.

Saat fokus menyelesaikan Campaign, jangan sampai kamu berfikir seperti ini. "Saya harus bisa menyelesaikan stage ini dengan skor 3 bintang" Kenapa saya bilang seperti itu? karena itu akan menghambat kamu untuk memperoleh item yang dapat dijadikan badges untuk heromu.

Jadi, fokus saja menyelesaikan campaign dengan kekuatan maksimal, karena suatu saat nanti kamu dapat menyelesaikan stage tersebut dengan mudah tanpa harus membuang energi mu.

Jangan sia sia kan gold yang ada. Karena gold akan sangat dibutuhkan pada saat proses upgrade skill. Semakin level skill tinggi, semakin mahal juga harga setiap menaikkan level skillnya.

Demikian artikel mengenai tips bermain disney heroes untuk pemula yang baru saja mengunduh game ini. Jangan lupa untuk membaca artikel lainnya mengenai Disney Heroes dan tinggalkan komentarmu dibawah ini.
Saya adalah seorang pemuda yang menjadikan menulis sebagai hobi favorit saya.

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Masukkan URL Gambar / Cuplikan Kode / Kutipan / tag nama, lalu klik tombol parse sesuai yang sudah anda masukkan. kemudian salin hasil parse dan tempelkan ke kolom komentar.


Cookie Consent

We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.

Google Translate
Bookmark Post