Claude : Panduan & Build yang Mematikan

Panduan singkat untuk claude, mulai dari build item, emblem, battle spell, kelemahan atau kekurangan untuk claude mobile legends,
Claude memiliki type sebagai marksman dengan skill brust damage. Karena hal itu, claude menjadi hero meta karena memiliki damage yang besar. 

Apalagi jika ditambah dengan build top global, pasti makin bagus dan mempercepat proses push rank.

Dilihat sekilas, hero ini mirip sekali dengan clint saat baru saja dirilis. Dengan damage yang besar dan menjadi meta sesaat,membuatnya bersinar seketika.

Balik lagi ke claude, jika kalian bingung dan ingin memiliki build terbaik yang dapat menghabisi musuh sekejap. Coba lanjutkan membaca artikel ini...

Build Claude yang Mematikan


Build diatas dari top global

Build diatas saya dapatkan dari top global Claude NTR • ʍᴀvɪs. Saya akan memberikan rekomendasi gear alternatif dalam segala situasi.

Hal itu saya lakukan agar kamu dapat menggunakan claude dengan baik dan benar dengan ditambah panduan yang akan saya jelaskan dibawah.

1. Rapid Boots


Item ini akan membuat claude memiliki movement speed yang tinggi sebagai pendukung mobilitasnya dalam melakukan "Roaming" dan juga dalam proses mengejar musuh atau kabur. Rapid boots akan memberikan claude tambahan movement speed sebanyak 100.

Pasif item : Memberikan atau menerima damage dari musuh, maka musuh akan menerima slow effect sebesar 55 selama 5 detik.

Jika kamu tidak mendapatkan buff untuk claude, jangan khawatir. Karena kamu dapat menggunakan Demon Shoes sebagai penambah regen mana sebanyak 30.

2. Demon Hunter Sword


Item ini akan memberikan tambahan 25% attack speed dan physical attack sebanyak 35 yang sangat bagus untuk digunakan di early game.

Early game adalah fase dimana suatu game baru dimulai dan biasanya waktu early itu sekitar 1 menit pertama sampai 7 menit pertandingan.
 
Pasif Item :
  1. Basic attack akan memberikan tambahan 10% physical damage dari HP target saat ini.
  2. Setiap basic attack akan memberikan 4% HP stealing selama 3 detik yang dapat di stack sampai 5x.


3. Golden Stuff


Item ini tentunya akan meningkatkan 30% attack speed dan 65 physical attack pada hero claude. Item ini merupakan item wajib untuk claude karena akan memberikan bonus efek seperti lifesteal dll.

Jangan pernah ganti item ini, karena sangat bagus dan menjadi pendukung claude didalam game.

Pasif Item :
  1. Setiap 1% Critical Chance akan meningkatkan 1% Kecepatan menyerang.
  2. Setiap 2x stack, efek dari basic attack selanjutnya akan aktif sebanyak 3x.


4. Blade of Dispare


Item dengan tambahan damage terbesar yang mematikan ini cocok banget buat claude. Ini akan memberikan tambahan physical attack sebanyak 170 poin dan attack speed sebanyak 10%.

Pasif item : Memberikan 10% damage tambahan ke musuh di segala situasi yang tidak normal. Seperti : stun, slow, knock, dan masih banyak yang lainnya.

Jika kamu ingin menggunakan item alternatif, kamu dapat menggunakan "Endless Battle" Itu akan memberikan-mu banyak profit.

5. Scarlet Phantom


Menambah 20% attack speed akan membuat claude memberikan damage tak berhenti henti kepada musuh. Selain itu, ada tambahan 25% Kesempatan mendapatkan critical dan 30 kecepatan menyerang.

Pasif Item : Critical yang didapat akan meningkatkan attack speed sebanyak 30% dan critical rate sebanyak 2 detik.

Jika kamu lebih fokus dengan critical dan tidak memperdulikan attack speed, Berseker Fury's jawabannya. Dengan item itu kamu akan mendapatkan 65 physical attack dan 25% critical chance. Pasif itemya pun juga menambahkan critical.

6. Corrosion Scythe


Best item ini akan membuat claude-mu semakin kuat. Dengan tambahan physical attack sebanyak 50, tambahan movement speed 5%, dan 25% attack speed.

Pasif Item : 
  1. 50% Kemungkinan Slow musuh sebanyak 40%. Jika pakai hero range (Marskman atau Mage) hanya memberikan efek slow sebanyak 20%.
  2. Ketika memberikan basic damage ke musuh, kamu akan mendapatkan bonus attack speed sebanyak 8% yang dapat di stack 5x dan berlangsung selama 3 detik.

Jika dirasa musuh memiliki 2 tank dengan HP yang sangat tebal, kamu dapat membeli Malefic Roar. Yang memiliki pasif mengabaikan 20% armor musuh.

Jika hanya 1 tank saja, bisa juga dengan Blade of The 7 Seas. Pasifnya akan mengurangi defense target sebanyak 25 poin selama 3 detik.

Selain claude, hero Overpower di mobile legends saat ini dapat kamu coba untuk push rank. Seperti Bane Build Meta Terbaik dan Build Lesley yang sangat OP.

Skill Order, Combo Skill, Emblem dan Battle Spell

Skill mana yang harus dibeli terlebih dahulu? Cek dibawah 

untuk melakukan combo

Untuk melakukan combo skill claude, ada combo yang dapat kamu coba yaitu :

1. Skill 2 - - > Skill 3 - - > Inspire(jika digunakan) - - > Skill 1 - - > Skill 2 Lagi

Emblem yang digunakan oleh top global NTR • ʍᴀvɪs adalah Custom Assasin dengan settingan seperti ini

emblem yang digunakan oleh top global

Battle spell yang digunakan adalah flicker, atau bisa juga dengan retribution dan inspire.

Kelemahan Claude


Kelemahan claude adalah penggunaan mana yang dapat dikategorikan boros, jadi kamu harus mengambil buff biru untuk menghemat penggunaannya.

Yang kedua adalah tingkat kesulitan yang tergolong tinggi. Kamu harus mempelajari dan mengasah skill kamu agar dapat menguasai hero ini.

Ketiga, Lemahnya claude disaat menggunakan skill ultimate-nya. Walau skill ini merupakan damage terbesar yang dia miliki, namun jika penggunaannya tidak tepat, ia akan mudah di gank.

Nah, itu dia panduan singkat untuk claude, mulai dari build item, emblem, battle spell (ability), kelemahan dan kekurangan claude di mobile legends. Semoga artikel ini membantu dan Terima kasih :) 
Saya adalah seorang pemuda yang menjadikan menulis sebagai hobi favorit saya.

قد تُعجبك هذه المشاركات

إرسال تعليق

Enter Image URL / Code Snippets / Quotes / name tag, then click parse button accordingly that you have entered. then copy the parse result and paste it into the comment field.


Cookie Consent

We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.

Google Translate
Bookmark Post