Review Jutsu Mangekyou Sharingan dari Sarada UR

Mangekyou Sharingan merupakan skill dengan grade UR di Ninja Heroes New Era yang menjadi jutsu utama dari ninja Mangekyou Sarada (UR). Berikut review Mangekyou Sharingan menurut saya.

  • Animasi Jutsu: 9.5/10
  • Damage: 4/10
  • Debuff: 7/10
  • Proc Rate: 6/10
  • Elemen: 10/10
  • Kegunaan: 6/10
Jutsu Mangekyou Sharingan

Animasi Jutsu

Tampilan animasi jutsu di Mangekyou Sharingan cukup simpel. Kedua mata Sarada terbuka, terlihat bahwa ia sudah mengaktifkan Mangekyou Sharingan. Kedua matanya tampak mengeluarkan darah. Setelah itu, Mangekyou Sharingan membesar dan berputar ditengah, memberikan intimidasi kepada lawan.

Damage

Damage yang terdapat di Mangekyou Sharingan tergolong kecil, yakni 10%. Walaupun damagenya tergolong kecil, hal ini tetap diwajarkan karena ia memiliki debuff yang mematikan.

Debuff

Mangekyou Sharingan memiliki debuff berupa memberikan ilusi dan mencegah lawan untuk bergerak (stun) selama 3 round. Debuff yang diberikan tentu memiliki dampak besar dalam pertarungan, namun perlu diperhatikan bahwa penggunaan jutsu ini akan memberikan efek samping berupa pengurangan 20% HP user.

Jika kamu pernah memainkan game ini dari versi lamanya, mungkin akan menyadari bahwa efek ini mirip dengan Cursed Seal old. Perbedaannya hanya terletak di durasi stun yang diberikan dan adanya damage di MS.

Proc Rate

Hal yang mengecewakan dari Mangekyou Sharingan ini adalah proc ratenya yang tergolong kecil, yakni 20%. Hal ini tentu memberikan dilema karena mungkin saja Sarada tidak punya waktu untuk menggunakan jutsu ini sehingga jutsunya terbuang percuma. Berbeda ketika menggunakan CS yang pasti keluar di awal pertarungan.

Elemen

Elemen lightning/petir menjadi populer karena baik dari ninja dan skillnya mempunyai jumlah yang terbilang banyak. Dengan hadirnya Mangekyou Sharingan sebagai jutsu lightning, ini berarti pilihan pemain untuk menggunakan ninja lightning juga bertambah.

Kegunaan

Skill stun memang masuk ke dalam meta saat ini, sehingga Mangekyou Sharingan bisa digunakan di ninja utama dan bertarung di PVP. Namun sayangnya, efek samping dan proc rate yang kecil ini menjadi halangan dan pertimbangan yang berat. Bukan tidak mungkin, ketika bertarung dengan player asli, jutsu ini tidak keluar sama sekali dan menyebabkan kekalahan.

Saya adalah seorang pemuda yang menjadikan menulis sebagai hobi favorit saya.

قد تُعجبك هذه المشاركات

إرسال تعليق

Enter Image URL / Code Snippets / Quotes / name tag, then click parse button accordingly that you have entered. then copy the parse result and paste it into the comment field.


Cookie Consent

We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.

Google Translate
Bookmark Post